Pentingnya Analisa Investasi
Bagi Anda yang punya sejumlah dana dan ingin menginvestasikan dana tersebut ke dalam berbagai usaha, ada hal-hal yang harus Anda lakukan sebelumnya.
Melakukan analisa investasi merupakan hal yang penting sebelum Anda mulai melakukan investasi. Menyalurkan dana Anda ke suatu investasi akan dapat berhasil memberikan keuntungan jika Anda melakukan analisa investasi sebelum mengambil keputusan investasi.
Hal-Hal Penting yang Harus Dianalisa
Sebelum melakukan investasi, hendaknya Anda jeli dalam melakukan analisa. Analisa investasi yang tepat bisa menghindarkan Anda dari kerugian yang mungkin terjadi. Setiap investasi tentu tidak selamanya memberikan keuntungan.
Ada pula kerugian yang bisa diperoleh dari sebuah investasi. Namun dengan analisa yang baik, resiko kerugian bisa Anda kurangi dan tentu keuntungan pun bisa diraih.
Sebelum berinvestasi, ada hal-hal penting yang harus Anda analisa. Berikut ini adalah analisa investasi yang harus Anda lakukan sebelum mulai berinvestasi:
1. Resiko
Di dalam setiap investasi pasti ada resiko yang harus ditanggung oleh Anda, baik itu resiko besar maupun kecil. Biasanya, semakin besar resiko sebanding dengan besarnya hasil investasi yang bisa diperoleh.
Sebelum melakukan investasi, Anda harus paham betul resiko kerugian yang mungkin terjadi terhadap uang yang Anda investasikan.
Mengetahui resiko akan membantu Anda mencari solusi untuk meminimalisir resiko yang ada. Pengendalian dan pembatasan resiko merupakan salah satu analisa investasi yang perlu dilakukan untuk menghindari habisnya uang yang Anda investasikan.
2. Jangka Waktu Investasi
Sebelum melakukan investasi, hal kedua yang perlu Anda lakukan dalam analisa investasi adalah mengenai jangka waktu investasi berlangsung. Anda harus tahu apakah jenis investasi yang Anda ikuti termasuk investasi jangka pendek, menengah atau panjang.
Dengan mengetahui jangka waktu investasi, Anda akan mengetahui seberapa lama pengembalian dana Anda (Return on Investment/ROI) sebagai hasil dari investasi tersebut.
3. Pihak yang Terkait dalam Investasi Anda
Pihak yang akan menjalankan uang Anda tentu harus Anda ketahui juga di awal. Pastikan bahwa pihak yang akan menjalankan dana investasi Anda adalah pihak profesional yang bisa dipercaya.
Dengan demikian Anda boleh bernafas dengan tenang karena dana Anda dijalankan oleh pihak yang bisa diandalkan.
4. Kemungkinan Membengkaknya Nilai Investasi
Analisa investasi berikutnya yang juga tak kalah pentingnya adalah mengetahui apakah dana investasi yang Anda masukkan tidak akan bertambah di kemudian hari.
Misalnya saat Anda menginvestasikan dana ke dalam suatu usaha, Anda harus tahu apakah suatu hari kelak Anda perlu menambahkan dana lagi agar proses investasi bisa berjalan dengan baik.
Dengan demikian Anda akan tahu apakah Anda perlu bersiap-siap untuk menyuntikkan dana tambahan atau tidak. Jangan sampai investasi Anda terhenti karena Anda kehabisan dana untuk disuntikkan dalam usaha tersebut.
Bersikap jeli dan teliti dalam suatu investasi sangatlah penting. Analisa investasi yang tepat akan bisa memberikan hasil yang maksimal bagi dana investasi Anda. Keuntungan bisa diraih dari suatu langkah awal yang tepat.
Posting Komentar untuk " Pentingnya Analisa Investasi"